5 PESEPAKBOLA BERKELAS YANG DISIA-SIAKAN MOURINHO - GOSIP TERKINI

Post Top Ad

Responsive Ads Here
togel online

Senin, 26 Februari 2018

5 PESEPAKBOLA BERKELAS YANG DISIA-SIAKAN MOURINHO

5 PESEPAKBOLA BERKELAS YANG DISIA-SIAKAN MOURINHO

Gosip Terkini - Tak ada yang meragukan kualitas Jose Mourinho dalam menangani sebuah tim. Semenjak menjadi pelatih kepala pada 2000, Mou –sapaan akrab Mourinho– telah menyabet 25 trofi. Klub terbanyak yang diberikan gelar oleh Mourinho ialah Chelsea, yakni delapan trofi.

Dalam perjalanan meraih sejumlah trofi itu, Mourinho bekerja sama dengan banyak pesepakbola top dunia. Pesepakbola-pesepakbola top itu membantu kinerja pelatih asal Portugal tersebut dalam meracik strategi.

Akan tetapi, ada juga pesepakbola berkelas yang disia-siakan Mourinho. Bahkan tak jarang, pemain itu justru bersinar usai meninggalkan klub yang diasuh Mourinho. Siapa saja mereka?



Iker Casillas
 
5 PESEPAKBOLA BERKELAS YANG DISIA-SIAKAN MOURINHO

Casillas merupakan pemain legenda Madrid. Ia sudah membela tim utama Los Blancos pada 1999, atau ketika usianya baru 18 tahun. Sejak 1999 itu, status kiper utama Madrid dipegang Casillas. Namun, peruntungan Casillas berubah di paruh kedua 2012-2013.

Karena terlibat konflik kepentingan dengan Mourinho, Casillas pun lebih banyak ditaruh Mourinho di bangku cadangan. Pelatih berpaspor Portugal itu lebih senang memainkan penjaga gawang anyar yang digaet dari Sevilla, Diego Lopez.

Saat itu, Mourinho ditengarai tak suka dengan Casillas karena memiliki hubungan dekat dengan pemain-pemain senior di Barcelona, macam Xavi Hernandez, Carles Puyol dan Andres Iniesta. Padahal, hubungan baik wajib dilakukan Casillas karena ia menjabat sebagai kapten Timnas Spanyol yang membawahi ketiga nama di atas di skuad La Furia Roja –julukan Timnas Spanyol.


Bastian Schweinsteiger

5 PESEPAKBOLA BERKELAS YANG DISIA-SIAKAN MOURINHO

Tak ada yang meragukan kualitas Bastian Schweinsteiger saat masih membela Bayern Munich dan Tim Nasional (Timnas) Jerman. Bisa dibilang Schweini –sapaan akrab Schweinsteiger– adalah salah satu gelandang terbaik di dunia pada masanya. Schweini yang sempat jadi andalan Man United di bawah arahan Louis van Gaal, gagal mempertahankan statusnya tersebut sewaktu Setan Merah dibesut Mourinho.

Di paruh pertama Liga Inggris 2016-2017, Schweini sama sekali tak diturunkan Mourinho di Liga Inggris. Alhasil pada Februari 2017, Schweini memutuskan hengkang ke salah satu anggota Major League Soccer (MLS), Chicago Fire.

David Luiz
 
5 PESEPAKBOLA BERKELAS YANG DISIA-SIAKAN MOURINHO 

Luiz pernah berstatus sebagak bek termahal dunia saat didatangkan Chelsea dari Benfica pada musim dingin 2011. Saat itu Chelsea mengeluarkan 50 juta pounds atau sekira Rp956 miliar. Akan tetapi ketika Mourinho datang pada pertengahan 2013, harga mahal itu tak membuat ayah dua anak tersebut silau terhadap Luiz.

Di sepanjang musim 2013-2014, Luiz hanya tampil 19 kali untuk Chelsea di Liga Inggris. Hal itu karena dalam pandangan Mourinho, Luiz yang terlalu stylish untuk ukuran pemain belakang, tak cukup apik untuk membangun benteng kukuh The Blues –julukan Chelsea.

Alhasil pada musim panas 2014, Luiz dilepas ke PSG. Uniknya ketika Mourinho tak lagi melatih Chelsea, Luiz kembali ke Stamford Bridge pada musim panas 2016.

Pedro Leon

5 PESEPAKBOLA BERKELAS YANG DISIA-SIAKAN MOURINHO 
 
Pedro bersinar bersama Getafe di musim 2009-2010. Dari 35 penampilan di Liga Spanyol 2009-2010, pemain yang biasa beroperasi sebagai winger kanan itu mencetak 35 gol. Alhasil pada musim panas 2010, Manajer Umum Madrid Jorge Valdano mendatangkan Pedro dari Getafe seharga 10 juta euro atau sekira Rp168 miliar. Saat itu, Valdano mendatangkan Pedro tanpa sepersetujuan Mourinho. Alhasil, Pedro pun lebih banyak duduk di bangku cadangan.

Pernah di sebuah konferensi pers, Mourinho mengatakan kepada media bahwa Pedro bukanlah Zidane atau Maradona yang layak mendapatkan pujian. Mourinho bahkan menyebut Pedro sebagai pesepakbola yang tidak profesional dan tidak disiplin.

Menurut Guardian, Mourinho mengatakan kepada Pedro bahwa dirinya takkan memainkannya, meski skuad Madrid mengalami kecelakaan pesawat. Pada akhirnya di sepanjang musim 2010-2011, Pedro hanya tampil enam kali, hingga kembali dijual ke Getafe pada musim panas 2011.

 Kevin De Bruyne

5 PESEPAKBOLA BERKELAS YANG DISIA-SIAKAN MOURINHO 

De Bruyne bersinar saat dipinjamkan Chelsea ke Werder Bremen di musim 2012-2013. Dari 30 penampilan, gelandang berpaspor Belgia itu mencetak 10 gol. Alhasil, Mourinho yang untuk kedua kalinya menangani Chelsea kepincut menarik De Bruyne untuk bergabung bersama timnya. Saat itu, Mourinho berjanji akan menjadikan De Bruyne sebagai pemain utama.

Ucapan Mourinho awalnya benar. De Bruyne jadi andalan Chelsea di laga-laga pramusim dan di tiga laga awal Liga Inggris 2013-2014. Namun, setelah itu, Mourinho mulai menyingkirkan De Bruyne. Bahkan Mourinho pernah menyebut De Bruyne sampai menangis karena tak kunjung dimainkan dan minta dilepas ke klub lain.

Singkat kata, De Bruyne dipinjamkan ke VfL Wolfsburg pada musim dingin 2014 hingga akhirnya menjadi pemain permanen enam bulan kemudian. Saat ini, De Bruyne yang membela Man City bisa dibilang salah satu gelandang terbaik dunia. Gosip Terkini

ALADINQQ

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Post Bottom Ad

Responsive Ads Here